Mataram NTB - Dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 Tahun 2024 di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Barat, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Praya ikuti kegiatan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Majeluk, Mataram. (24/04)
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Parlindungan memimpin acara tabur bunga dan didampingi seluruh kepala unit pelaksana teknis se-pulau Lombok yang dalam hal ini Rutan Kelas IIB Praya dihadiri oleh Kepala Rutan Aris Sakuriyadi beserta jajaran.
“Kita telah melaksanakan upacara tabur bunga, hal ini salah satu wujud implementasi, pesan Bung Karno yakni ‘Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya” ungkap Parlindungan saat memimpin kegiatan tersebut.
Dikatakan Parlin, kegiatan upacara tabur bunga ini sendiri merupakan rangkaian Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 Tahun 2024 sebagai ungkapan, kesadaran, dan kepedulian yang merupakan bentuk terima kasih sebesar-besarnya terhadap para Pahlawan yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan.
Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta. Kemudian diteruskan dengan peletakan karangan bunga di Tugu Monumen Taman Makam Pahlawan.
Di akhir kegiatan seluruh tamu yang hadir berdoa sekaligus foto bersama untuk mengabadikan momen tabur bunga peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 Tahun 2024.(Adb)
Baca juga:
Kapolda NTB Resmikan Rumah Kebangsaan
|